Sony Tuding Grup 'Anonymous' di Balik Serangan Hacker
Kantor pusat Sony Corporation
NEW YORK  - Terkait serangan cyber yang mengakibatkan bocornya jutaan akun  PlayStation Network (PSN) serta Sony Online Entertainment, pihak Sony  menunjuk grup hacker 'Anonymous' sebagai biang keladinya.
Itu terungkap dalam surat chairman Sony, Kazuo Hirai, kepada komite  Kongres Amerika Serikat. Hirai mengklaim bahwa dalam investigasinya,  Sony menemukan sebuah file yang dinamakan Anonymous dengan tulisan "We Are Legion", yang notabene merupakan bagian dari moto kelompok tersebut.
Menurut Hirai, aksi Anonymous ini merupakan balas dendam atas tuntutan  hukum yang dilayangkan perusahaan terhadap hacker 21 tahun asal AS,  George Hotz alias 'Geohot'. Hotz dituntut karena berhasil menembus  sistem operasi PlayStation 3 dan memungkinkan konsol itu menjalankan  software bajakan.
"Beberapa perusahaan milik Sony sudah menjadi target dari serangan  berskala besar dari sebuah kelompok bernama Anonymous. Serangan ini  diatur sebagai bentuk protes karena Sony menjalankan haknya di hadapan  Pengadilan Distrik AS melawan seorang hacker," demikian tulis Hirai  sebagaimana dikutip Telegraph, Kamis (5/5/2011).
Selain dihantam serangan yang mengakibatkan jebolnya jaringan  PlayStation Network serta streaming musik Qriocity, Sony mengumumkan  bahwa pihaknya ternyata juga menangkap adanya serangan terhadap jaringan  Sony Online Entertainment (SOE). Akibat insiden terakhir, terjadi  pencurian data terhadap sekira 10.700 catatan direct debit dari  pelanggan di Austria, Jerman, Belanda dan Spanyol, serta 12.700 nomor  kartu kredit maupun debit.
Anonymous sendiri sebenarnya telah melontarkan bantahan sebelum Sony  menuding mereka bertanggung jawab atas serangan tersebut. Tidak lama  setelah PSN diserang, Anonymous langsung menyatakan diri tidak bersalah  melalui posting bertajuk "Untuk Kali Ini, Kami Tidak Melakukannya."
okezone.com

0 komentar for "Sony Tuding Grup 'Anonymous' di Balik Serangan Hacker"