Bayi Lahir dengan Jantung di Luar Tubuh
Tim dokter spesialis jantung Rumah Sakit Umum dokter Sutomo, Surabaya, Jawa Timur, terus memantau kondisi bayi yang memiliki jantung di luar tubuhnya. Hasil pemeriksaan kateterisasi diketahui apabila bayi laki-laki yang berusia empat hari itu memiliki kelainan.
Salah satunya kelainan pada pembuluh darah utama aorta dan arteri yang hanya keluar dari satu bilik yakni bilik kanan saja. Tim dokter masih melakukan pemeriksaan mendalam untuk mengetahui fungsi organ-organ lain seperti di bagian perut. Rencananya bayi itu dioperasi saat usianya enam bulan.
Tak seperti bayi normal lainnya, bayi laki-laki anak asal Banyuwangi itu lahir dengan kondisi organ jantung berada di luar. Organ jantung yang terus berdenyut itu letaknya di atas perut dan dilapisi semacam selaput. Menurut sang ayah, anaknya lahir secara normal. Namun selama kehamilan istrinya tidak pernah memeriksakan kesehatan bayinya ke bidan maupun rumah sakit.
0 komentar for "Bayi Lahir dengan Jantung di Luar Tubuh"